8/04/2012

Resep Es Campur Buah Susu

Resep Es Campur Buah Susu - Masih dalam nuansa ramadhan, kali ini blog berita terbaru akan memberikan salah satu resep menu berbuka puasa kegemaran saya, Resep Es Campur Buah Susu. Setelah pada postingan saya yang lalu sempat memberikan resep sop buah, maka kali ini saya juga akan memberikan resep minuman nikmat yang manis yang juga akan sangat cocok sebagai hidangan berbuka anda di bulan ramadhan ini.

Resep Es Campur Buah Susu ini sangat mudah dalam pembuatan serta praktis karena hanya membutuhkn waktu pembuatan yang tidak terlalu lama. Untuk lengkapnya, silahkan anda simak Resep Es Campur Buah Susu berikut ini.

Bahan Es Campur Buah Susu :
Resep Es Campur Buah Susu
  • 500 ml susu segar
  • 150 ml sirop merah
  • 300 g daging buah alpukat, potong-potong dadu
  • 150 g strawberry, potong-potong
  • 200 g jelly jeruk (bisa dibuat dari jelly bubuk dalam kemasan atau beli yang sudah jadi )
  • Es serut sesuai selera
Cara Membuat Es Campur Buah Susu :
  1. Dinginkan semua buah dalam lemari es.
  2. Siapkan 4 buah gelas saji.
  3. Isi masing-masing dengan sirop, susu, alpukat, jelly dan strawberry.
  4. Tambahkan es serut.
Cukup mudah bukan untuk menyiapkan resep es campur sebagai tman berbuka anda? Simak juga resep rainbow cake yang juga cocok sebagai hidangan berbuka. Semoga Resep Es Campur Buah Susu dapat bermanfaat untuk anda.
9 out of 10 based on 146518 ratings. 1 user reviews.

0 komentar:

Posting Komentar

Komentar harus berhubungan dengan artikel. Komentar yang mengarah ke tindakan spam akan di hapus atau terjaring secara otomatis oleh spam filter.

◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2012 Berita Terbaru is proudly powered by blogger.com